Fun Fact Buah Durian. Disebut King Of Fruit dan Memiliki Banyak Manfaat

    ovenallcerise.com - Siapa yang tidak tahu buah durian. buah yang dijuluki king of fruit atau raja dari buah buahan ini memiliki keunikan...

Tiap Hari Hanya Menggoreng?, Ini Dia Beberapa Resep Masakan Rebus Atau Kukus Yang Bisa Kalian Coba Untuk Mengurangi Pemakaian Minyak Goreng

 


Masakan yang dimasak dengan cara direbus atau di kukus. Banyak sekali masakan yang tidak perlu menggoreng

dalam memasaknya. Karena akhir akhir ini kelangkaan minyak yang terjadi. Sehingga membuat resah masyarakat.

Banyak orang yang mulai mengurangi penggunaan minyak dengan diganti alternatif lain seperti dengan daun

pisang. Setelah kelangkaan minyak, minyak hadir dengan harga dua kali lipat dibanding sebelumnya yang

membuat berpikir dua kali dalam membelinya.


Beberapa hari lalu, ada sebuah video yang menanyakan ibu ibu yang rebutan minyak ‘apa dirumah hanya

menggoreng saja?’. Hal itu sontak menjadi viral di media sosial. Banyak orang yang mencobamempraktekan cara mereka memasak yang dianjurkan beliau yang ada di video tersebut. Seperti bakwan rebus,

krupuk rebus, tempe rebus dan masih banyak yang lainnya.


Memasak dengan cara menggoreng adalah suatu hal yang mendasar di jaman sekarang apalagi banyak pedagang

kaki lima yang berjualan makanan yang digoreng seperti gorengan, tahu bulat, corndog, bahkan makanan yang

sangat terkenal seperti ayam geprek juga melalui proses menggoreng sebelum jadi ayam geprek.


Nah, kali ini kami akan membagikan masakan rebus atau kukus yang bisa kalian terapkan di rumah dengan

mudah dan terjangkau. silakan simak dibawah ini



  1. Pepes



Pepes adalah makanan khas dari indonesia. Makanan ini memiliki ciri khas yaitu dibalut dengan daun pisang

sebelum dikukus. Bahan utama pepes bisa disesuaikan dengan selera. Kalian bisa menggunakan ayam, tahu, ikan,

telur asin dan banyak macam lainnya. Dibsawah ini, terdapat banan cara membuat pepes, silakan disimak


baca juga resep masakan bahan dasar tahu mudah dan murah


Bahan: 


Bumbu halus

  • 10 siung bawng merah

  • 10 siung bawang putih

  • 5 biji kemiri

  • 4 cabai rawit

  • 10 cabai merah

  • 1 ruas kunyit


Bahan lainnya:


  • 4-5 buah ikan pindang utuh

  • 4 lembar daun salam

  • 1 ikat kemangi

  • 4 buah tomat hijau di iris

  • Serai, di iris 

  • Dauh pisang secukupnya


Cara memasak :


  • Blender bumbu halus

  • Setelah itu, masak bumbu dan masukan serai, daun salam, dan tomat, masak hingga matang

  • Siapkan daun pisang yang akan dipakai,

  • bersihkan dan panaskan sebentar agar dauh pisang tidak kaku dan robek saat digunakan untuk membungkus

  • Siapkan ikan pindag atau yang lainnya sesuai selera

  • Setelah semua sudah siap, mari mulai membungkusnya

  • Pertama oles bumbu pada daun pisangnya, lalu timpa dengan ikan,dan baluri dengan bumbu kembali. Begitu seterusnya

  • Setelah semua sudah dibungkus, kukus pepes selama 30-45 menit. 

  • Setelah itu, pepes siap dinikmati



  1. Dimsum / Dumpling




Dimsum atau dumpling adalah makanan yang identik dengan kulit tepung yang diisi dengan bahan makanan

seperti daging, udang dan lain sebagainya. Dumpling ini banyak diminati oleh semua kalangan karena praktis dan

terjangkau.kalian bisa membuat sendiri ataupun membelinya dalam bentuk kemasan tinggal masak. Meskipun

dimsum kemasan praktis, membuat sendiri tak kalah menyenangkannya karena kalian bisa berkreasi sendiri

dengan dimsum kalian. yuk cek cara membuat dumpling/dimsum dibawah ini


Bahan:


Kulit:

  • 250 gram Tepung serbaguna

  • Air secukupnya

  • Garam secukupnya

Isian:

  • 250 gram daging giling

  • 7 siung bawang putih

  • 7 siung bawang merah

  • 2 batang daun bawang

  • 3 sdm kecap asin

  • 3 sendok tepung

  • 2 butir telur

  • ½ sdt garam

  • Lada secukupnya

  • 150 gram kol (opsional)

  • 250 gram udang (opsional)


Cara memasak:


  • Siapkan wadah, masukan tepung dan taburi garam secukupnya. 

  • Masak air, jika sudah masak, masukan ke dalam adonan tepung sedikit demi sedikit.

  • Uleni adonan tepung hingga merata lalu diamkan sejenak di suhu ruangan

  • Setelah itu uleni adonan tersebut , dan adonan bisa mulai dibagi dan dibentuk pipih

  • Untuk isian, siapkan wadah, masukan semua bahan, aduk merata

  • Setelah selesai, masukan isian sedikit demi sedikit ke dalam kulit yang telah dibuat tadi.

  • Setelah di isi, tutup kulit agar isian tidak keluar. Lakukan proses tersebut hingga kulit dan adonan habis.

  • Memasaknya bisa dengan cara direbus atau di goreng

  • sisa yang tidak dimasak bisa disimpan di kulkas untuk dimasak di kemudian hari


  1. Steamboat




Steamboat atau hot pot adalah makanan rebus yang biasa dimakan bersama sama dengan merebus airnya terlebih

dahulu, lalu mulai merebus makanan yang diinginkan di dalam kuah yang dipanaskan terus menerus. Banyak

sekali varian makanan yang dapat direbus dalam kuah tersebut. Selain itu, kuahnya juga bisa bervariasi sesuai

racikan bumbu dari masing masing orang. Bisa yang tidak pedas ataupun pedas. Kalian bisa membuat kuah

dengan bahan hanya kaldu sapi dan diberi sedikit bumbu. Untuk makanan yang direbus kalian bisa sesuaikan

dengan hal yang kalian suka seperti olahan ikan, crabstick, fish cake, dan lain sebagainya. Kalian juga bisa

menambahkan daging sapi yang dipotong pipih. Dan jangan lupa untuk menambahkan sayur agar semakin sehat.


baca juga 6 bahan makanan yang cocok untuk diet dan pola hidup sehatmu


Itulah tadi beberapa masakan yang bisa kalian buat di rumah dengan cara dikukus atau direbus, kalianbisa mempraktekannya langsung atau menyimpan resep ini agar bisa dipakai nanti. Kelangkaan minyak yang

meresahkan ini bisa jadi ajang kreatif dalam memasak. Ikuti terus website ini untuk mendapatkan informasi

seputar makanan.


simak artikel lainnya ^_^

Share:

0 komentar

Postingan Populer